untuk masyarakat Indonesia pasti sudah tidak asing lagi dengan bahan makanan yang sering di campurkan dengan es ini, memang setelah dimakan akan terasa segar dan sensasi dari cincau ini terasa sekali ketika di telan melewati tenggorokan mak lgenderr....".
Tahukah anda? daun cingcaau ini selain sebagai minuman, daun cincau juga sering digunakan sebagai obat tradisional berbagai macam penyakit, sebelum kita ulas manfaatnya sebaiknya kita mengenali dahulu tanaman cingcau ini.
Ciri-ciri daun cincau
Pada umumnya, daun cincau berbentuk mirip dengan jantung dan agak bulat, serta bagian ujung daunnya berbentuk runcing. Warna daun cincau berbeda-beda, ada yang berwarna hijau muda, hijau pekat, dan hitam. Selain itu, permukaan daun cincau dipenuhi dengan bulu-bulu halus, sehingga terasa agak kasar. Kira-kira panjang dan lebar daun cincau sekitar 10 cm.
Kandungan daun cincau
Daun cincau dapat dimanfaatkan sebagai bahan pengobatan berbagai penyakit, karena daun cincau memiliki berbagai kandungan sehat. Diantaranya adalah;- Karbohidrat
- Mineral
- Fosfor
- Kalsium
- Serat
- Rendah kalori
- Zat Karsinogen
- Senyawa dimetil kurin-1 dimetoidida
- Senyawa isokandrodendrin
- Senyawa alkaloid bisbenzilkuinolin
Bukan hanya daun cincau yang mempunyai kandungan sehat, pohon cincau juga mengandung berbagai macam zat yang bermanfaat untuk kesehatan, Seperti energi, protein, lemak, karbohidrat, kalsium, fosfor, zat besi, vitamin A, B1, dan C, Serat makanan yang tinggi, dan lain sebagainya.
Manfaat daun cincau bagi kesehatan
Beberapa manfaat daun cincau bagi kesehatan, diantaranya adalah sebagai berikut:1. Obat anti inflamasi
Salah satu kandungan yang terdapat dalam daun cincau adalah zat klorofil yang cukup tinggi. Zat klorofil terkenal dapat meredakan peradangan yang disebabkan oleh kuman atau bakteri tertentu. Oleh karena itu daun cincau dapat digunakan sebagai obat anti inflamasi.
2. Obat demam
Manfaat lain dari daun cincau adalah sebagai obat demam. Hal ini karena daun cincau mengandung saponin dan antioksidan yang bermanfaat untuk menurunkan demam.
3. Obat diabetes melitus
Daun cincau mempunyai kandungan senyawa bisbenzilsokuinolin dan klorofi yang bermanfaat untuk memperbaiki kinerja hormon insulin pankreas dalam mengatur gula darah dalam tubuh. Sehingga kadar gula dalam darah dapat distabilkan.
4. Obat radang lambung
Kandungan vitamin c, klorofil dan antioksidan yang terdapat dalam daun cincau bermanfaat untuk mengatasi radang lambung. Zat-zat tersebut membantu menguatkan otot dinding lambung untuk membunuh bakteri penyebab radang lambung.
5. Obat penyakit hipertensi
Daun cincau mempunyai kandungan senyawa S-S tetadrin yang bermanfaat untuk mengobati hipertensi. Hal ini terjadi karena senyawa S-S tetradin dapat melebarkan pembuluh darah, sehingga darah akan mengalir lebih lancar. Dengan peredaran darah yang lancar, maka tekanan darah akan kembali normal.
6. Obat keracunan akibat seafood
Mengkonsumsi seafood memang baik untuk tubuh. Akan tetapi, ada beberapa jenis seafood yang menyebabkan keracunan. Keracunan yang diakibatkan oleh seafood ini dapat diobati dengan menggunakan daun cincau. Hal ini terjadi karena daun cincau memiliki kandungan berupa senyawa antioksidan yang dapat menyembuhkan orang yang keracunan seafood.
7. Obat sakit tipes
Daun cincau mengandung senyawa tokoferol, mineral fosfor dan antioksidan. Yang mana zat-zat tersebut dapat meningkatkan sistem imunitas tubuh. Sehingga dapat menyembuhkan penyakit tipes.
8. Mengatasi permasalahan otot
Manfaat daun cincau yang lain juga dapat mengatasi permasalahan otot, seperti nyeri, pegal, dan oto kaku. Hal ini terjadi karena daun cincau mengandung senyawa dimetil-1 dimetoidida.
9. Obat kanker dan dapat mematikan sel tumor
Salah satu kandungan daun cincau adalah senyawa isokandrodendrim dan S-S tetandrin yang dapat mematikan sel tumor sebelum menjadi sel kanker. Selain itu, senyawa ini juga dapat membunuh sel kanker yang meyerang organ-organ tertentu, seperti hati, ginjal, dan lambung. Daun cincau juga dapat meningkatkan sistem imunitas dalam tubuh.
10. Mengatasi diare
Manfaat daun cincau yang lain adalah untuk mengatasi diare. Hal ini terjadi karena daun cincau mengandung senyawa alkaloid yang dapat membunuh kuman penyakit penyebab diare.
11. Mencegah osteoporosis
Kandungan daun cincau yang berupa mineral magnesium, fosfor dan kalsium, berguna untuk regenerasi sel-sel tulang keropos. Dengan mengkonsumsi daun cincau, kesehatan tulang akan terjaga.
Baca Juga: Manfaat Tersembunyi Daun Cabai Buat Kesehatan dan Kecantikan
Oke sahabat semua begitulah ulasan lengkap mengenai ciri ciri tanaman cincau, kandungan senyawa alami daun cincau dan manfaat cincau untuk kesehatan tubuh kita, dengan mengetahui akan khasiat dan manfaat cincau ini yuk jangan ragu ragu untuk mengkonsumsinya
Refrensi:
http://www.materipertanian.com/klasifikasi-dan-morfologi-tanaman-cincau/
http://manfaat.co.id/12-manfaat-daun-cincau-untuk-pengobatan-dan-kesehatan
http://www.tanamanobat.net/manfaat-daun-cincau-untuk-kesehatan-dan-pengobatan/
Advertisement