< !-- -->

Ouw...!!! Ternyata Ini Ya Khasiat Dan Manfaat Tanaman Meniran

Manfaat & Khasiat Daun Meniran - Suatu ketika ada bapa bapak yang naik motor didepan rumah saya dan mendadak berhenti, lalu saya perhatikan ia turun dan memghampiri saluran air yang kering hanya ditumbuhi rumput liar. Kemudian si Bapak itu memilih milih rumput kemudian dicabut, hingga terkupul satu genggam. Sebelum ia melanjutkan perjalanan-nya saya menghampirinya lalu bertanya "Buat apa itu pak?" lalu bapak itu menjawab "ini mas untuk mengobati penyakit asam urat, selain itu bisa juga untuk mengobati Hepatitis & diabetes" trus itu namanya tumbuhan apa? ini meniran.

Ouw ternyata itu ya tumbuhan meniran yang katanya bisa dijadikan obat herbal menyembuhkan berbagai penyakit itu. Hmmm... baru tahu aku, padahal itu banyak saya jumpai disamping dan depan rumah saya, bahkan kalau sudah pada tinggi saya cabuti.


Tanaman Meniran ini sejenis rumput rumputan yang mudah sekali tumbuh di tanah dan pasir yang sedikit lembab sehingga mudah kita jumpai di kawasan persawahan, sekitar sungai, dan sekitar saluran air/selokan.

Ciri Ciri Meniran

Meniran ini memiliki ciri ciri batang yang berbentuk bulat berbatang basah dengan tinggi kurang dari 50 cm dengan bentuk daun yang tunggal bersirip genap setiap satu tangkai daun terdiri dari daun majemuk yang mempunyai ukuran kecil dan berbentuk lonjong, mempunyai buah yang rasanya pahit, serta bunga terdapat pada ketiak daun menghadap ke arah bawah, nama latinnya adalah Phyllantus nirui L. Dari suku Euphorbiaceae.

Kandungan Senyawa Alami Meniran

Dari cerita diatas itu lalu saya mencari cari manfaat dan kandungan meniran ini dari berbagai sumber lalu saya tulis disini, bagian tumbuhan meniran yang dapat dijadikan obat adalah hampir seluruh bagian-nya yaitu daun, batang dan akarnya. Untuk kandungan senyawa alami-nya adalah;
  • Senyawa Flavonoid - kuersetin, kuersitrin, isokuersitrin, astragalin, ruitn, kaemferol, dalam bentuk bebas dan terikat sebagai glikosida, 
  • Senyawa Lignan - filantin, hipofilantin, nirantin, nirtetralin, norsekurinin, sekurinin, alosekurinin, nirfilin, filinirunin 
  • Senyawa alkaloid - entnorsekurinin.
Ternyata sudah lama lho tanaman meniran ini digunakan sebagai obat tradisional oleh nenak moyang kita, hampir di seluruh negara baik kawasan Asia, Amerika, dan Eropa sudah mengenal tanaman meniran ini. Selain untuk obat, tanaman meniran ini jika teratur di konsumsi dapat juga berfungsi sebagai pertahanan tubuh terhadap penyakit (imun).

Manfaat & Khasiat Meniran

Meniran Sebagai Obat Heatitis
Prof. Sumali mengatakan, tumbuhan meniran yang dapat digunakan sebagai obat adalah keseluruhan tanaman meniran. Salah satunya adalah akar yang konon dapat dipakai secara tradisional untuk penyembuhan penyakit kuning (hepatitis) karena memiliki khasiat sebagai hepatoprotektor.

Herbal Meniran dan Khasiatnya sudah banyak diteliti, baik rebusannya dalam air maupun ekstrak metanolnya. Senyawa lignan filantin dan hipofilatin diduga yang berkhasiat sebagai hepatoprotektor. Fungsi dari hepatoprotektor meniran sendiri adalah untuk menyembuhkan penyakit kuning dan memperbaiki kerusakan jaringan hati. Khasiat meniran sebagai hepatoprotektor ini sudah banyak diteliti termasuk diuji klinik pada manusia.

Selain itu meniran juga dapat menghambat DNA polymerase yakni suatu enzim yang dibutuhkan oleh virus hepatitis untuk rerproduksi, sehingga karena hambatan terhadap enzim DNA polymerase maka meniran juga dapat mengurangi jumlah virus hepatitis B di dalam darah.

Meniran Sebagai Antibakteri
Kandungan ekstrak metanol dan juga meniran mempunyai sifat alami untuk memberikan efek antibakteri yang paling tinggi pada bakteri Staphylococcus aureus, Bacillus subtilis, Escherichia colli, dan Pesudomonas aeroginosa.

Efek yang dihasilkan dari antibakteri yang ada di dalamnya dikarenakan kandungan yang ada di dalamnya adalah phyllanthin, hypophillanthin, niranthin, dan nietetralin. Selain itu, ekstrak yang ada di dalam meniran adalah ekstrak petroleum eter yang berasal dari batang, daun serta akar meniran yang memberikan efek sebagai antijamur.

Meniran Sebagai Pelarut asam urat dan juga sakit batu ginjal
Kandungan flavonoid dan juga kandungan glikosida flavonoid yang ada di dalamnya merupakan senyawa yang paling sering digunakan untuk mengobati penyakit asam urat dan jga sakit batu ginjal. Oleh sebab itulah meniran mengandung senyawa flavonoid yang digunakan dan dimanfaatkan dalam mengobati asam urat dan juga batu ginjal.


Cara Umum Meramu Meniran Menjadi Obat

  • Rebus 15-30 gram meniran kering atau 30-60 gram herba segar (kira kita satu gemggam) dengan 2 setengah gelas air hingga menjadi 1 gelas. Lalu, air rebusannya diminum. 
  • Selain itu ada cara lain untuk meminum atau membuat herbal meniran yakni, tumbuk herba meniran segar, lalu peras. Air yang terkumpul diminum. 
  • Untuk pemakaian luar, cuci herba meniran yang masih segar, lalu giling sampai halus. Bubuhkan bahan tersebut ke tempat yang akit, kemudian dibalut.

Dosis yang dianjurkan untuk pemakaian herbal meniran ini adalah dengan dosis ekstrak 600-900 mg sehari terbagi dalam 3x pemakaian.

Berbagai Ramuan Meniran Untuk Berbagai Penyakit


1. Meniran Untuk badan bengkak akibat radang ginjal
  • Cara pemakaian: Cuci bersih 50 gr meniran segar, rebus dalam 3 gelas hingga tersisa 1½ gelas. Setelah dingin, saring dan minum masing-masing ½ gelas, pagi, siang, dan malam.
2. Meniran Untuk batu saluran kencing
  • Cuci bersih masing-masing 30 gr meniran, daun sendok, dan tempuyung. Rebus dengan 4 gelas air hingga tersisa 2 gelas. Setelah dingin, saring dan minum masing-masing 1 gelas, pagi dan sore.
3. Meniran untuk nyeri sewaktu kencing
  • Cuci 30 gr meniran dan daun kumis kucing. Rebus dengan 3 gelas airhingga tersisa 1 ½ gelas. Setelah dingin, saring dan minum masing-masing ½ gelas, pagi, siang, dan malam.
4. Meniran untuk disentri
  • Cuci bersih 30-60 gr meniran. Rebus dengan 3 gelas air hingga tersisa 1 gelas. Setelah dingin, saring dan minum sekaligus.
5. Meniran untuk hepatitis
  • Cuci bersih 30-60 gr meniran, rebus dengan 3 gelas hingga tersisa 1 gelas. Setelah dingin, saring dan minum sekaligus. Lakukan setiap hari selama1 minggu.
6. Meniran untuk rabun senja
  • Cuci bersih 15-20 gr meniran, lalu ditim dengan 2 potong hati ayam. Setelah dingin, makan hatinya dan minum airnya.
7. meniran Untuk Asam Urat (gout)
  • Sediakan 1 sendok makan daun meniran segar dan 7 lembar daun kumis kucing, cuci sampai bersih. Rebus dengan dengan 1 gelas air hingga tersisa setengah gelas. Setelah dingin, saring dan minum sekaligus.

Peringatan...!

  • Bagi wanita hamil, penggunaan Meniran tidak dianjurkan karena Meniran bersifat‪ ‎menggugurkan‬ kandungan. 
  • Penderita ‪gangguan ginjal akut ‬juga dilarang menggunakan Meniran sebagai obat. 
  • Selain itu, penggunaan Meniran dalam jangka waktu lama dapat menimbulkan gangguan‪ disfungsi ereksi ‬dan‪ gagal ginjal‬.
Begitulah Manfaat dan khasiat tanaman/tumbuhan meniran untuk kesehatan, selain mudah kita temukan meniran ini ternyata banyakj sekali kegunaan-nya, mulai sekarang yuk kita manfaatkan sebaik baiknya...

Reverensi:
http://meniran.com/meniran-dan-khasiatnya/
http://baresherbal.blogspot.co.id/2014/12/kasiat-dan-manfaat-meniran-dan-cara.html
Advertisement
Ouw...!!! Ternyata Ini Ya Khasiat  Dan Manfaat Tanaman Meniran